www.zejournal.mobi
Senin, 23 Desember 2024

Australia Sita Sabu Cair Senilai Rp 11,9 Triliun

Penulis : Novi Christiastuti | Editor : Samus | Senin, 15 Februari 2016 13:46

Otoritas Australia berhasil menyita sabu cair atau 'ice' senilai Aus$ 1,25 miliar atau Rp 11,9 triliun, yang disembunyikan di dalam silikon bra. Ini merupakan penyitaan sabu terbesar dalam dua tahun terakhir di Australia.

Seperti dilansir Reuters, Senin (15/2/2016), empat warga negara China, yang tiga orang di antaranya dari Hong Kong, ditangkap dan segera diadili terkait temuan sabu ini. Keempatnya didakwa mengimpor dan memproduksi 720 liter sabu cair yang disita polisi Australia ini.

Sabu cair atau methamphetamine ini disembunyikan di dalam banyak paket silikon bra dan juga berbagai peralatan seni. Menurut otoritas setempat, sabu cair itu disita dari sejumlah lokasi berbeda di Sydney, termasuk di dalam sebuah kontainer ekspedisi yang dikirim dari Hong Kong.

"Ini merupakan penyitaan methamphetamine cair terbesar dalam sejarah Australia dan salah satu penyitaan narkoba terbesar dalam sejarah negara kami," sebut Menteri Kehakiman Michael Keenan kepada wartawan di Sydney.

Disebutkan Keenan, penyitaan sabu cair sebanyak 720 liter ini merupakan hasil investigasi gabungan antara otoritas Australia dengan Komisi Pengendalian Narkotika Nasional China.

Penyitaan narkoba terbesar di Australia terjadi pada tahun 2014 lalu, ketika polisi berhasil menyita ekstasi dan sabu yang diimpor dari Eropa dengan nilai mencapai Aus$ 1,5 miliar atau setara Rp 14 triliun.

Tahun lalu, otoritas Australia menyatakan epidemi sabu kristal dan meluncurkan pasukan khusus secara nasional untuk memberantas narkoba. Menurut data Institut Kesehatan dan Kesejahteraan Australia, sekitar 2,1 persen warga Australia menggunakan narkoba jenis methamphetamine atau amphetamine sepanjang tahun 2014.

Sedangkan China sendiri merupakan 'produsen' prekusor (senyawa kimia) terbesar di dunia, yang banyak digunakan untuk memproduksi narkoba. Otoritas China juga berjuang menghadapi narkoba, dengan Komisi Pengendalian Narkotika Nasional China mencatat ada sekitar 14 juta pecandu narkoba pada tahun 2014 di wilayahnya.


- Source : news.detik.com

Anda mungkin tertarik :

Komentar

Kirim komentar anda dengan :



Tutup

Berlangganan Email

Dapatkan newsletter, kami kirimkan ke email anda

  


Keluar