www.zejournal.mobi
Minggu, 22 Desember 2024

Ilmuwan Temukan Material Baru Yang Warnanya Lebih Pekat Dari Hitam

Penulis : RT | Editor : Indie | Senin, 16 September 2019 10:44

Secara tak sengaja ilmuwa temukan material terhitam yang pernah ada. Material ini mampu menyerap 99,995 persen cahaya dan warnanya lebih hitam dari warna hitam yang kita kenal sekarang.

Material ultra hitam ini terbuat dari string karbon mikroskopis yang disebut karbon nanotube (CNTs). Para ilmuwan sendiri tidak tahu mengapa warnanya bisa sangat pekat. Akan tetapi, saat ini mereka sangat excited mencari tahu potensi material ini.

Sebelum ditemukannya material ini, material terpekat adalah Vantablack yang mampu menyerap 99,96 persen cahaya. Artinya, cahaya yang dipantulkan material baru yang belum diberi nama ini 10 kali lebih sedikit dibandingkan material pekat lainnya meliputi Vantablack, para ilmuwan dari Massachusetts Institute of Technology (MIT) menjelaskan.

Material super pekat ini ditemukan ketika para ilmuwan MIT sedang mencari cara untuk menanamkan CNTs pada material konduktif listrik. Mereka baru menyadari betapa pekatnya warna CNTs ketika mereka coba menanamkan CNTs pada aluminium foil dan mengukur “reflektansi optiknya”.

Saat itulah para ilmuwan tahu kalau material tersebut menyerap hampir seluruh cahaya yang diarahkan padanya.

Material baru ini kabarnya dapat digunakan pada teleskop dan kamera. Ahli astrofisika sekaligus peraih Nobel John Mather bahkan tengah mempertimbangkan material ini untuk digunakan dalam pembuatan layar hitam berukuran besar pelindung teleskop luar angkasa.

Saat ini, material ini tengah dipamerkan dalam pameran seni yang digelar di New York.


Berita Lainnya :


- Source : www.rt.com

Anda mungkin tertarik :

Komentar

Kirim komentar anda dengan :



Tutup

Berlangganan Email

Dapatkan newsletter, kami kirimkan ke email anda

  


Keluar