Sekretaris Negara AS Prediksi Perang Dagang AS-China Akan Berakhir Di Tahun 2020
Sekretaris Negara AS Mike Pompeo dikabarkan memberitahukan sekelompok eksekutif bisnis bahwa dirinya yakin perang dingin dengan China dapat berakhir di tahun 2020 saat pemilihan presiden AS digelar.
Menurut informasi orang-orang yang menghadiri pertemuannya, Pompeo menyampaikan hal ini di hadapan 40 orang yang tengah menggelar makan siang private di New York hari Selasa. Dari 40 orang yang hadir, di antaranya ada penulis bidang ekonomi Stephen Moore, CEO Blackstone Steve Schwarzman, pendiri supermarket Gristedes John Catsimatidis dan mantan ketua GOP New York Ed Cox.
Pertemuannya sendiri diorganisir oleh Committee to Unleash Prosperity yang didirikan oleh Moore, Art Laffer dan Steve Forbes.
Moore mengatakan dalam acara makan siang itu Pompeo sempat menyinggung soal prospek Trump mencapai kesepakatan dagang dengan pemerintah China.
“Dia masih yakin bahwa kita bisa mencapai kesepakatannya sebelum pilpres digelar,” ujar Moore dalam sesi wawancara dengan CNBC.
Moore juga mengatakan Pompeo masih optimis bahwa kesepakatan dengan China dapat dicapai dalam waktu dekat. Moore sendiri yakin masih ada banyak rintangan sebelum kedua belah pihak berhasil mencapai kesepakatan.
“Sejauh ini sangat sulit membuat China menyepakati beberapa hal,” ujar Moore.
Selain Moore, peserta jamuan makan siang lainnya, Catsmatidis, juga ikut angkat bicara. Kepada CNBC ia mengatakan, “Ia (Pompeo) berbicara soal China. Ia merasa kesepakatannya kemungkinan dapat segera dicapai tanpa perlu menunggu sampai tahun 2020.”
Sebelumnya pada awal bulan Agustus, Presiden AS Donald Trump mengatakan dirinya berencana untuk mengenakan tarif tambahan sebesar 10 persen terhadap barang impor China lainnya senilai USD 300 miliar.
- Source : sputniknews.com