www.zejournal.mobi
Senin, 23 Desember 2024

Delon: Dulu Idola, Sekarang Terjerat Judi Bola

Penulis : Ninanoor | Editor : Indie | Minggu, 10 Februari 2019 12:52

Nama Delon di awal-awal tahun 2000-an memang bagai bintang yang melesat jauh dan tinggi. Ketika itu acara Indonesian Idol memulai debutnya di Indonesia, sesudah banyak diselenggarakan di berbagai negara. Latar belakang Delon yang berasal dari keluarga biasa dan kondisi kesehatan ibunya yang memerlukan biaya banyak, menjadi terekspos di dalam acara Indonesian Idol. Menjadi perhatian publik dan mendapat banyak simpati. Delon menjadi juara kedua pada season pertama Indonesian Idol di tahun 2004. Dan kemudian ditetapkan menjadi juara pertama, sesudah Joy Tobing keluar dari manajemen artis yang mengelola Indonesian Idol. Ketenaran Delon waktu itu membuat dia diundang di berbagai daerah dan negara untuk melakukan konser. Dia juga merilis beberapa album miliknya sendiri. Ditambah dengan berpartisipasi dalam berbagai album kompilasi. Nampaknya kehidupan Delon pun naik kelas, menjadi bintang dan tentunya mendapatkan penghasilan yang jauh lebih banyak daripada profesinya dulu, wedding singer.

Diketahui bahwa Delon sudah menikah pada tahun 2011. Lama tidak terdengar, dan tidak tampil di televisi (atau memang saya yang kurang apdet?), tahu-tahu berita terakhir yang saya baca tentang Delon adalah perceraiannya dengan Yeslin, sang (mantan) istrinya. Fakta-fakta perceraian mereka membuka kondisi Delon yang sebenarnya. Kelam dan jauh dari ketika dia merangkak naik menjadi bintang.

Pasangan Delon – Yeslin telah resmi bercerai pada akhir bulan Januari lalu. Ketika Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat mengabulkan gugatan cerai yang diajukan oleh Yeslin. Fakta-fakta yang terungkap selama proses gugatan tersebut bikin miris saja.

Pertama, Yeslin menggugat cerai Delon dengan alasan Delon kecanduan judi (bola). "Saksi juga menerangkan bahwa pihak tergugat punya kebiasaan yang suka bermain judi sehingga beberapa kali pihak penggugat suka membayar hutang judi tergugat. Sehingga sampai saat ini, penggugat sudah tidak tahan lagi," ungkap Makmur SH.MH, selaku ketua Majelis Hakim. "Mohon maaf, pengakuan dari klien saya, bahwa Yeslin itu sampai saat ini tidak punya tabungan. Kenapa? Karena habis membayar utang-utang akibat perbuatan Delon," ungkap Osner, kuasa hukum Yeslin, membenarkan hal itu.

Kedua, Yeslin ikut membayarkan utang Delon sampai milyaran rupiah. Kuasa hukum Yeslin menyebutkan bahwa jumlah utang Delon sudah mencapai milyaran rupiah. Bahkan, Yeslin kerap didatangi orang yang menagih utang kepadanya. “Yang dia (Yeslin) sampaikan kepada kami, lebih kurang ya M (miliaran) yang harus dia tutupin. Bayangkan, sampai datang orang menagih-nagih baik siang, sore, malam,” kata Osner. Untuk melunasi utang, Delon dan Yeslin juga harus menjual beberapa barang berharga. "Barang berharga emas lah ya. Bahkan, saya dengar juga mobil mereka dijual,” ucap Osner. Delon juga membantu untuk membayar utangnya. Hanya saja, jumlah uang yang dikeluarkan tidak sebanyak Yeslin. Saat Delon sedang tidak ada di rumah, Yeslin kerap menjadi sasaran debt collector yang menagih utang kepada Delon. Yeslin merasa sudah tak kuat lagi apabila hal tersebut terus terjadi.


Berita Lainnya :

Ketiga, ternyata Delon sudah tidak memberi nafkah pada Yeslin sebagai istrinya selama lebih dari dua tahun. Selain menanggung utang Delon, Yeslin juga harus membiayai hidupnya sendiri. Sebab, Osner mengatakan jika Delon tidak memberi nafkah pada Yeslin. Bahkan, Yeslin membayar sendiri biaya pengobatan penyakit hipertiroid yang dideritanya. "Boro-boro pengobatan, nafkah kehidupan untuk sehari-hari aja enggak dikasih. Semua Yeslin yang menanggung, dia ada penghasilan dari syuting sedikit-sedikit ditabung untuk biaya pengobatan. Dan sampai saat ini, Yeslin enggak punya apa-apa," tandas Osner Sumber.

Sungguh miris mengetahui bahwa semua itu gara-gara kecanduan judi bola. Kebiasaan Delon dalam berjudi mulai terlihat setelah dia dan Yeslin baru satu tahun berumah tangga. Yeslin pun sempat menasihati penyanyi jebolan ‘Indonesian Idol’ itu untuk menghentikan kebiasaan buruknya itu. "Yeslin sudah menasehati tapi tak bisa juga. (Delon) bilang mau bertobat kepada Yeslin untuk tidak mau melakukan judi lagi, tapi ternyata itu sudah jadi kebiasaan. Itu susah untuk dihilangkan, mungkin bisa hilang kalau dia tidak punya uang, selama punya uang, orang akan terus melakukan," jelas Osner lagi.

Delon sendiri akhirnya mengakui punya kebiasaan judi bola, atau kecanduan ya lebih tepatnya. Awalnya katanya iseng ikutan judi bola, karena dia sendiri penggemar bola. Namun, dia tidak mau bicara tentang utang akibat dari kecanduan itu Sumber. Kata orang bijak, judi tidak akan membuat orang jadi kaya. Di film-film mungkin iya. Namun kenyataannya sebaliknya, judi malah seringnya bikin orang miskin. Apalagi kalau sampai kecanduan, sampai berutang di mana-mana. Habis lah semua harta yang dulu diperoleh dengan kerja keras. Ketika pemasukan seret apalagi, jalan lainnya ya berutang. Akhirnya besar pasak daripada tiang. Imbasnya jadi merugikan orang lain. Semoga bisa menjadi pelajaran buat kita semua.

Credit foto : kumparan.com, okezone.com


- Source : seword.com

Anda mungkin tertarik :

Komentar

Kirim komentar anda dengan :



Tutup

Berlangganan Email

Dapatkan newsletter, kami kirimkan ke email anda

  


Keluar