Putin: Rusia Targetkan Untuk Menjadi Pemimpin Ekspor Batu Bara Di Dunia
Presiden Rusia Vladimir putin telah mengumumkan rencananya untuk mengembangkan ekspor batu bara Rusia di pasar dunia.
“Tahun lalu, perusahaan domestic kami mengeks[or lebih dari 190 juta ton batu bara,” ujar sang presiden sambil menyampaikan bahwa Rusia saat ini berada di posisi ketiga sebagai negara pengekspor terbesar di dunia.
“Kondisi pasar saat ini memberikan kesempatan bagi Rusia untuk terus mengembangkan potensinya di area pasar dunia. Mempertahankan posisi saat ini sambil terus mendorong laju ekspor negara,” ujar Putin seperti yang dikutip kantor berita TASS.
Menurut sang presiden, untuk bisa mencapai seluruh target yang telah ditetapkan pemerintah Rusia di pasar dunia, tentu sangat bergantung pada cara penanganan tugas-tugas penting meliputi urusan logistik.
“Rencana para produsen yang ingin meningkatkan hasil produksinya harus dibarengi dengan rencana pembangunan Kereta Api Rusia (RZD) serta proyek pengembangan pelabuhan oleh pemerintah,” ujar Putin sambil menekankan pentingnya meningkatkan kapasitas muatan kereta api Rusia.
Lebih lanjut Presiden Putin mengatakan bahwa hal ini tak semata ditujukan pada perusahaan batu bara, namun juga pada seluruh perusahaan pengiriman kargo.
Selain itu, Putin juga menghimbau pada seluruh perusahaan energi dan bahan bakar untuk ikut masuk ke area pasar baru sekaligus memperluas pemasaran produknya.
“Berbagai perusahaan energi Rusia turut membantu mempertahankan posisi negara di ranah pasar asing. Contohnya, volume ekspor gas alam berhasil memecahkan rekor tertinggi selama dua tahun berturut-turut,” ujarnya di depan Komisi Strategi Pengembangan Bahan Bakar, Energi dan Keselamatan Lingkungan.
“Dalam beberapa tahun terakhir, pasar energi dunia menjadi semakin bersaing, jadi penting bagi kami untuk memanfaatkan keunggulan kami dengan cara menambah rute hasil produksi dan memperkuat posisi kami di pasaran baru,”
Dalam kesempatan tersebut, Putin turut menyebut wilayah Asia-Pasifik sebagai salah satu pasar paling menarik karena permintaan berbagai macam hasil produksi yang terus meningkat yang bisa memberikan peluang emas bagi banyak perusahaan Rusia.
- Source : www.rt.com