www.zejournal.mobi
Selasa, 19 November 2024

Robot super realistik Sophia mengancam untuk menghancurkan umat manusia

Penulis : Sputnik News | Editor : Samus | Jumat, 18 Maret 2016 14:53

Hanson Robotics telah menciptakan ancaman bagi kemanusiaan yang ditunggu-tunggu setiap orang: robot yang sangat mirip dengan manusia Sophia yang ingin menghancurkan umat manusia.

Tampaknya bangkitnya para robot akan terjadi lebih cepat daripada yang diperkirakan. Setidaknya satu robot sudah membuat lelucon tentang keinginannya untuk menghancurkan umat manusia, dan ini adalah sebuah awal.

Dengan hati-hati dibuat dan diumumkan, dalam sebuah wawancara pertunjukkan dengan desainer robotika AS David Hanson, pencipta robot tersebut, mengatakan bahwa hidup dengan normal, termasuk mendapatkan gelar sarjana dari universitas dan memiliki sebuah keluarga adalah aspirasi prioritas dari robot ini. Namun robot yang tampak sangat manusiawi ini tidak keberatan untuk menghancurkan beberapa manusia juga.

Menurut Hanson, maksud jahat Sophia dimaksudkan untuk menjadi sebuah lelucon. Ia menunjukkan bahwa mesin ambisius ini dirancang untuk bekerja dalam perawatan kesehatan, pendidikan atau layanan lainnya.

“Berbicara dengan orang lain adalah fungsi utama saya,” kata robot tersebut, selama wawancara.

Lelucon seperti diatas dapat membuat seseorang gelisah, yang berasal dari sebuah mesin yang menyerupai manusia seperti Sophia, dan mengingat ekspresi yang ditunjukkan di wajahnya.

Kulit robot ini terbuat dari bahan lunak yang disebut Frubber, dan beberapa motor tersembunyi di bawah permukaan yang memungkinkan robot ini untuk cemberut, tersenyum dan kemampuan untuk mengekspresikan berbagai jenis emosi.

Android ini memiliki kamera di matanya, dan algoritma komputer yang memungkinkan untuk mengenali wajah dan dapat membuat kontak mata. Sophia dapat mendengar suara manusia dan menjawab pertanyaan-pertanyaan, seta mengingat interaksi dan wajah. Mesin tersebut menggunakan memori-memori ini untuk memajukan pembelajaran dan utilitas.

“Tujuannya adalah utnuk membuat robot ini sesadar, sekreatif dan semampu seorang manusia,” Dr. Hanson menjelaskan, menambahkan ia memperkirakan bahwa robot-robot seperti Sophia akan berjalan di antara manusia dalam waktu kurang dari 20 tahun. Suatu hari, ia menyarankan, mesin-mesin mirip manusia tidak dapat dibedakan dari manusia yang sebenarnya.


- Source : sputniknews.com

Anda mungkin tertarik :

Komentar

Kirim komentar anda dengan :



Tutup

Berlangganan Email

Dapatkan newsletter, kami kirimkan ke email anda

  


Keluar