Jawaban Puan Diduetkan dengan Prabowo atau Anies
Ketua DPP PDIP Puan Maharani menjawab wacana diduetkan dengan Prabowo Subianto atau Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Ia mengatakan menyerahkan semua keputusan kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
"Nantinya ke depan akan seperti apa, ya kalau saya kan sebagai kader PDIP menunggu keputusan dari Ketum PDIP," kata Ketua DPR itu, Rabu (23/3).
Menurut Puan, hubungan keluarga dengan Prabowo sangat akrab sejak dulu. "Pak Prabowo itu seseorang yang sangat menghargai dan menghormati keluarga Bung Karno, jadi enggak ada masalah dengan Pak Prabowo," ujarnya.
Puan juga menanggapi jika diduetkan dengan Anies Baswedan. Ia mengatakan bahwa peluang tersebut kemunginan bisa terjadi. "Mungkin saja. Ya tinggal kita lihat lagi tahun depan lah bagaimana ceritanya, cerita-cerita politik," ia menambahkan.
Ia mengingatkan bahwa dalam politik semua kemungkinan dapat terjadi. "Enggak ada yang tidak mungkin di politik. Semua dinamika itu bisa terjadi," Puan menegaskan.
Bahkan, ia menambahkan, selama ini kerap bertemu dengan Anies dan membantah jika bertolak belakang dengan mantan Mendikbud tersebut.
"Saya sering, suka juga secara tidak sengaja bertemu dengan Pak Anies di acara-acara. Komunikasinya, jika ada perlu suka berkomunikasi dan jika ada acara juga komunikasi. Kok jadi kesannya saya musuhan gitu sama Pak Anies, enggak lah," katanya.
Puan menegaskan bahwa hubungannya dengan Anies tidak ada masalah, jika ada perbedaan pandangan politik dengan Anies adalah hal wajar.
- Source : www.publica-news.com