www.zejournal.mobi
Selasa, 19 November 2024

Reza Chalid Dicari, Jaksa Agung: Rumahnya Banyak, Ada Kantor di Luar Negeri

Penulis : Dhani Irawan | Editor : Admin | Jumat, 11 Desember 2015 20:58

Taipan minyak Reza Chalid masih tak diketahui keberadaannya. Kejaksaan Agung (Kejagung) membutuhkan keterangannya terkait penyelidikan dugaan pemufakatan jahat dalam pertemuan Ketua DPR Setya Novanto dan Presiden Direktur PT Freeport Indonesia, Maroef Sjamsoeddin.

"Kita masih tahap penyelidikan, kita sekadar mengundang pihak yang mempunyai relevansi dan urgensi, kita undang," ucap Jaksa Agung Muhammad Prasetyo di kantornya, Jalan Sultan Hasanuddin, Jakarta Selatan, Jumat (11/12/2015).

Maroef dan Menteri ESDM Sudirman Said sudah dimintai keterangan oleh jaksa penyelidik. Sementara Novanto dan Reza belum menyambangi Kejagung.

Khusus untuk Reza, Prasetyo menyebut bahwa jaksa telah menelusuri alamat rumah Reza. Namun sayangnya Reza disebut sudah tidak menempati kediamannya yang lebih dari 1 tersebut.

"Untuk Reza Chalid, ternyata rumahnya tidak hanya satu, semua rumah sudah dikunjungi, yang bersangkutan tidak lagi tinggal di situ, pergi dan lebih jelas lagi ketika kemarin ketemu dengan Menkum HAM Yasonna Laoly, beliau mengatakan ternyata (Reza) sudah pergi ke luar negeri, kita dengar dia punya kantor di luar negeri," kata Prasetyo.

Meskipun begitu, Prasetyo berharap Reza memenuhi undangan Kejagung untuk dimintai keterangan. "Untuk memenuhi undangan untuk dimintai keterangan, berkaitan pengungkapan masalah hukum," kata Prasetyo.


- Source : news.detik.com

Anda mungkin tertarik :

Komentar

Kirim komentar anda dengan :



Tutup

Berlangganan Email

Dapatkan newsletter, kami kirimkan ke email anda

  


Keluar