www.zejournal.mobi
Sabtu, 04 Januari 2025

Fantastis, Ini Dia Jumlah Biaya Yang Digelontorkan Dalam Royal Wedding!

Penulis : Sputnik | Editor : Indie | Minggu, 20 Mei 2018 15:09

Royal Wedding jelas bukan sebuah acara biasa. Faktanya, pernikahan Meghan Markle dan Pangeran Harry menghabiskan biaya yang sangat fantastis!

$42,8 juta itulah jumlah yang dihabiskan dalam acara tak biasa ini. Namun, tahukah kamu kalau sebagian besar uangnya tidak dihabiskan untuk urusan bunga dan dekorasi mewah ataupun kue pernikahan berukuran besar.

Ternyata, sebagian besar biaya royal wedding ini dihabiskan untuk mengamankan para tamu dan kedua mempelai yang tengah berbahagia!

Menurut situs pernikahan asal Inggris, Bridebook, biaya keamanan dalam royal wedding ini, meliputi penembak jitu yang ditempatkan di atap bangunan, polisi rahasia dan sistem keamanan UAV sendiri mencapai sekitar $40,1 juta!

Sementara menurut perencana pernikahan mewah, Aimee Dunne yang dikutip dalam kolom berita CNBC Make It”, biaya lainnya seperti makanan, bunga dan gaun pernikahan diperkirakan mencapai $2,7 juta.

Meskipun keluarga kerajaan mengumumkan bahwa merekalah yang membayar biaya untuk kebaktian gereja, para musisi, bunga dan seluruh dekorasi mewah dalam pesta, namun ada berita mengejutkan yang beredar.

Santer diberitakan jika biaya keamanan yang jumlahnya fantastis tersebut akan diambil dari biaya pajak masyarakat Inggris.

Sementara itu, menurut kabar gaun sang pengantin wanita dibanderol dengan harga $550.000.

Gaun putih berbahan satin yang dikenakan Meghan dalam acara pernikahannya itu dirancang oleh desainer asal Inggris Clare Keller yang bekerja di rumah mode Givenchy.

Sedangkan tudung sepanjang lima meter yang dihiasi sulaman bunga dan mahkota berlian pelengkap gaun indah Meghan, dipinjamkan kepadanya oleh sang Ratu.

Meskipun seluruh biaya royal wedding akan ditangani oleh pemerintah Inggris, ternyata keluarga kerajaan beserta keluarga Markle turut ikut andil menyumbangkan uangnya lho!

Menurut Brand Finance, perusahaan konsultan bisnis, acara pernikahan mewah ini diharapkan akan memberikan pendapatan ekonomi negara sebanyak $1,43 miliar melalui sektor pariwisata, ritel, mode dan perdagangan.

Seperti yang diketahui, pada hari Sabtu kemarin Meghan Markle dan Pangeran Harry berjanji sehidup semati dan dinobatkan sebagai pasangan suami-istri di Kapel St. George di Kastil Windsor.


Berita Lainnya :


- Source : sputniknews.com

Anda mungkin tertarik :

Komentar

Kirim komentar anda dengan :



Tutup

Berlangganan Email

Dapatkan newsletter, kami kirimkan ke email anda

  


Keluar