www.zejournal.mobi
Jumat, 06 Desember 2024

Pengadilan Hentikan Pendonor Sperma Paling Produktif Sedunia, Punya 550 Anak

Penulis : Ian - Publica News | Editor : Anty | Selasa, 09 Mei 2023 14:12

Den Haag - Jonathan Jacob Meijer (41), asal Den Haag, Belanda, boleh dibilang pria 'paling tangguh' sedunia. Betapa tidak, ia diperkirakan punya 550-600 anak yang tersebar di berbagai belahan dunia.

Publik Belanda pun terkejut atas skandal ini. Musisi gondrong itu punya anak segitu banyak berkat donor sperma sejak 2007.

Tapi, kemarin, Pengadilan Distrik Den Haag menghentikan serial aksi tebar sperma pria paling produktif sedunia tersebut.

"Pengadilan melarang terdakwa untuk menyumbangkan spermanya lagi kepada calon orang tua baru setelah putusan ini dikeluarkan," kata hakim Thera Hesselink, seperti dikutip The Sun, Sabtu (29/4).

Hakim menyatakan donor sperma Meijer melanggar hak kehidupan pribadi anak-anak donornya. Hakim mengkhawatirkan anak-anak biologis Meijer yang tersebar dimana-mana sehingga berkemungkinan menjalin hubungan romantis suatu ketika.

"Sehingga ada kemungkinan inses dan perkawinan sedarah yang tidak disengaja," ujar hakim Thera Hesselink dalam vonisnya.

Hakim juga memerintahkan Meijer menyurati klinik-klinik di dunia agar memusnahkan air maninya. Kecuali yang sudah terlanjur 'tertanam' dalam rahim calon ibu.

Meijer, hakim Hesselink menambahkan, terbukti dengan sengaja menyembunyikan informasi kepada calon orang tua tentang jumlah anak yang telah ia miliki.

"Semua orang tua ini sekarang dihadapkan pada kenyataan bahwa anak-anak mereka adalah bagian dari jaringan kekerabatan yang besar, dengan ratusan saudara tiri, yang tidak mereka pilih," katanya.

Jika melanggar perintah memusnahkan spermanya di klinik-klinik tersebut, Meijer harus membayar denda 100.000 euro, setara Rp 1,6 miliar.

Perhimpunan Kebidanan dan Ginekologi Belanda telah memasukkan Meijer dalam daftar hitam pada 2017. Saat itu Meijer tercatat sudah punya 102 anak donor dari 10 klinik Belanda. Peraturan di Negeri Kincir Angin hanya membolehkan seorang pria menjadi donor sperma untuk maksimal 25 anak dari 12 perempuan.

Sejak itu, Meijer pindah ke Kenya, Afrika timur, untuk melanjutkan skandal pengiriman spermanya. Perhimpunan meyakini Meijer telah menyumbangkan spermanya ke 13 klinik lainnya di luar negeri.

Eva, salah seorang perempuan penggugat, mengaku menyesal setelah tahu Meijer punya anak di mana-mana. “Jika saya tahu dia telah menjadi ayah lebih dari 100 anak, saya tidak akan pernah memilih donor ini," ujarnya. Ia memiliki satu anak dari Meijer pada 2018.

Ia menggugat karena memikirkan konsekuensi bahwa anaknya punya ratusan saudara tiri di negara-negara lain. "Pergi ke pengadilan adalah satu-satunya cara untuk melindungi anak saya," Eva menegaskan.

Yayasan DonorKind Belanda memperkirakan Meijer memiliki 550 sampai 600 anak. Pasalnya, Meijer masih terus menyumbangkan spermanya ke klinik di Denmark, Ukraina, Kenya, dan sejumlah negara lain.

Pengacara DonorKind Mark de Hek mengatakan Meijer juga menawarkan spermanya lewat situs web dengan nama samaran.

Rekor donor sperma selama ini dipegang oleh pria Amerika Serikat, yang memiliki 150 anak. Tapi ia melakukannya tidak dengan menyumbangkan spermanya lewat klinik seperti Meijer. Menurut The Sun, pria tersebut langsung berhubungan seks dengan perempuan pemesannya!


Berita Lainnya :


Anda mungkin tertarik :

Komentar

Kirim komentar anda dengan :



Tutup

Berlangganan Email

Dapatkan newsletter, kami kirimkan ke email anda

  


Keluar